Bagi pencinta film Thailand tentu tidak akan melewatkan film seru Bad Genius. Ya, film yang bercerita tentang kecurangan murid SMA ini sangat menarik dan bisa dibilang salah satu masterpiece perfilman Thailand.
Dari film Bad Genius memunculkan satu nama yang mencuri perhatian yakni pemeran Lynn. Ya, Lynn diperankan oleh perempuan bernama Aokbab Chutimon Chuengcharoensukying. Banyak yang kini penasaran dengan sisi kehidupan dari Aokbab.
Penasaran kan dengan isi biodata Aokbab Chutimon Chuengcharoensukying? Berikut Memora.ID rangkum dari berbagai sumber, biodata Aokbab Chutimon Chuengcharoensukying.
Umur Aokbab
Jika kamu penasaran dengan pemeran Lynn di Bad Genius maka kamu juga pasti menerka-nerka berapa umurnya. Ya, Aokbab saat ini berusia 25 tahun. Ia merupakan perempuan kelahiran 2 Februari 1996. Dari informasi tanggal lahir diketahui bahwa Aokbab berzodiak Aquarius.
Tinggi Aokbab
Aokbab termasuk dalam jajaran aktris Thailand yang memiliki tubuh yang tinggi. Tubuh tinggi jenjang dari Aokbab membuatnya menjadi salah satu model Thai yang populer. Tinggi badan Aokbab yakni 176 cm.
Pendidikan Aokbab
Dunia akting tidak membuat Aokbab melupakan pendidikan. Aokbab tercatat sebagai lulusan di Universitas Chulalongkorn. Ia mengambil jurusan yang ada di Fakultas Seni Rupa Murni dan Terapan.
Tahun Aktif
Aokbab memulai kariernya di dunia hiburan pada 2013. Pada saat itu ia mulai menjadi model dan perlahan mulai dikenal luas oleh publik Thailand. Lalu untuk debutnya di layar kaca yakni pada 2015 dengan tampil di TV Show Loukgolf’s English Room.
Daftar Film Aokbab
Berikut dirangkum daftar film yang pernah dibintangi oleh Aokbab.
– Thank You For Sharing (2016)
– Bad Genius (2017)
– Die Tomorrow (2017)
– We Will Not Die Tonight (2018)
– Happy Old Year (2019)
– One for the Road (2021)
Daftar Drama Aokbab
Berikut dirangkum daftar drama yang pernah dibintangi Aokbab.
– Love Books Love Series: Dark Fairy Tale (2017)
– Muang Maya Live The Series: Maya Ruk On Lie (2018)
– Sleepless Society: Insomnia (2019)
– Bad Romeo (2021)
Prestasi Aokbab
Sebagai aktris Thailand yang mencuri perhatian, Aokbab menorehkan beberapa prestasi yang membanggakan. Antara lain pernah menjadi model Thailand pertama yang dimuat di Harper’s Bazaar Britania Raya serta tercatat sebagai perempuan Thai pertama yang memenangkan Screen International Rising Star Asia Award dalam New York Asian Film Festival pada 2017.
Instagram Aokbab
Tak lengkap rasanya jika kamu tidak kepo dengan akun media sosial Aokbab. Aokbab aktif di akun Instagram @aokbab dan sudah ada lebih dari 3,6 ribu kiriman di feeds. Aokbab memiliki 575 ribu followers. Ia kerap membagikan foto-foto kecenya sebagai model ataupun saat traveling.
Biodata Aokbab
Nama: Chutimon Chuengcharoensukying
Nama Populer: Aokbab
Tanggal Lahir: 2 Februari 1996
Zodiak: Aquarius
Tinggi: 176 cm
Pendidikan: Universitas Chulalongkorn
Tahun Aktif: 2013
Instagram: @aokbab
Tentang Penulis
Tulisan Terakhir
- Bisnis7 January 2025Indo SMM Panel Permudah Pemasaran Media Sosial
- Bisnis7 January 2025Pentingnya Menjaga Keamanan Operasional di Dunia Bisnis
- Bisnis15 December 20245 Jenis Beasiswa untuk Berbagai Jenjang Pendidikan
- Bisnis15 December 20244 Tips Cetak Barang Custom untuk Bisnis